Setiap soto mempunyai bentuk dan kuah yang berbeda- beda, didaerah jogja dan sekitarnya biasanya kuahnya identik bening sedangkan dipekalongan kuahnya menggunakan taoco jadi sedikit keruh dan berwarna pekat.
gambar soto ayam lemon |
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang resep memasak soto ayam lemon yang lezat dan simpel jadi anda tidak perlu waktu lama untuk membuatnya.Mari kita langsung ke TKP.
Bahan-Bahan Soto Ayam:
- 1 ekor daging ayam
- 200 gram tauge / kecambah pendek
- 200 gram kol / kubis
- 50 gram soun (direndam dalam air air panas)
- 4 buah kentang (bisa direbus / digoreng)
- 3 buah telur rebus
- 2 liter air
- Jeruk nipis/Lemon
- Bawang goreng secukupnya
- 3 lembar daun jeruk
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai,memarkan
- 2 batang daun bawang,potong potong menjadi 1-2 cm
- 3 batang seledri,potong potong sama seperti daun bawang
- 2 buah tomat segar,potong tipis
- 25cm lengkuas memarkan
- Minyak goreng
- 10 cm kunyit
- 5 cm jahe
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 4 buah kemiri
- Garam dan Gula Pasir Secukupnya
- ½ sendok teh merica
- Tumis bumbu yang sudah di haluskan hingga keluar aroma harum.
- Lalu rebus ayam di dalam panci bersamaan dengan bumbu yang telah di tumis.
- Kemudian tambahkan lengkuas, daun salam, daun jeruk dan daun serai ke dalam rebusan ayam tadi.
- Masak sekitar 30 menit hingga daging ayam menjadi empuk.
- Tambahkan garam dan gula sesuai selera ke dalam kuah rebusan ayam.
- Setelah daging ayam cukup empuk, pisahkan daging ayam tersebut dari tulangnya, lalu kembalikan tulangnya ke dalam kuah yang ada di panci agar kaldu tambah mantab.
- Tambahkan potongan daun bawang,seledri,tomat dan tunggu hingga kuah mendidih.
- Selama menunggu kuah mendidih. Siapkan kol, soun, tauge, irisan kentang, irisan telur, dan daging ayam yang sudah di suwir ke dalam mangkuk saji.
- Lalu setelah itu siram bahan-bahan dalam mangkuk dengan kuah soto yang sudah dimasak.
- Untuk menghias soto ayam agar terlihat menggoda dan cantik, bisa dengan menaburkan bawang goreng serta irisan jeruk nipis/lemon di atasnya sesuai selera Anda
- Dan soto ayam lemon siap untuk dihidangkan.
Resep Memasak Soto Ayam Lemon Yang Lezat,mudah bukan cara membuatnya? soto ayam sangat cocok dinikmati ketika masih panas, apalagi ditambah cuaca hujan pasti akan terasa lebih mantab menikmati hidangan soto ayam bersama keluarga.Anda juga bisa mencoba resep lainnya seperti: cara memasak opor ayam kampung Selamat mencoba semoga berhasil.
Belum ada tanggapan untuk "Resep Memasak Soto Ayam Lemon Yang Lezat Dan Simpel"
Posting Komentar